(Cocoklogi) Kebudayaan Nusantara Di One Piece
One Piece merupakan anime yang bercerita mengenai Luffy yang bercita-cita menjadi Raja Bajak Laut. Dalam perjalanan Luffy mengarungi lautan, dia singgah ke suatu tempat atau bahkan menghadapi musuhnya.
Ada hal yang menarik One Piece ini sendiri, contohnya kwbudaya nusantara yang mirip bahkan menyerupai yang ada di One Piece itu sendiri. Mulai pakaian, arsitektur, atau hal yang lainnya. Simak di bawah ini untuk lebih jelasnya.
1. Baju Buggy dan Baju Madura
Buggy pertama kali muncul di arc OrangeTown sebagai musuh Luffy. Dia juga merupakan pengguna buah iblis yaitu Bara Bara no Mi. Ada hal yang menarik dari Buggy yaitu kaos yang dipakainya yang berpola garis merah putih seperti baju Sakera asal Madura yang sama berpola garis merah putih.
2. Arlong Park dan Pura Bali
Masih inget arc awal di kampung halaman Nami? dimana saat itu musuh utamanya adalah Arlong. Arlong merupakan manusia ikan yang bisa diibaratkan sedang menjajah kampung halaman Nami. Ada hal unik dan menaeik disini, dimana arsitektur bangunan Arlong Park menyerupai Pura yang ada di Bali. Kita bisa bandingkan arsitektur Arlong Park dengan Pura Sada di Bali.
3. Celana Enel dan Batik Indonesia
Masih ingat dengan Enel, musuh utama di arc Skypiea. Enel merupakan pengguna buah iblis Goro Goro no Mi yang didaulat sebagai dewa di Pulau Langit saat itu. Banyak hal menarik mengenai Enel dan arc skypiea contohnya celana yang dipakai Enel sekilas mirip dengan batik di Nusantara yaitu batik parang asal Jawa Tengah.
4. Kuping Enel dan Suku Dayak
Mengenai Enel, lagi-lagi Enel cukup mencuri perhatian kita dimana penampilannya mirip sekali dengan suku yang ada di Kalimantan. Penampilan yang dimaksud yaitu telinga panjang seperti yang dilakukan suku Dayak. Bedanya kalau suku Dayak digunakan untuk perempuan yang dipercaya sebagai simbol cantik sedangkan Enel digunakan sebagai bukti sebagai keturunan seorang bangsawan.
5. Shandia dan Suku Dayak
Di arc Skypiea kita diperlihatkan ada 3 ras yang mendiami pulau langit. Salah satunya yaitu ras Shandia. Hal yang menarik dari berpakaian orang Shandia mirip dengan suku yang ada di Nusntara yaitu Suku Dayak. Mulai dari pakaian dan juga senjatanya hampir mirip dengan Suku Dayak. Tidak sampai disitu, baik Shandia maupun Suku Dayak juga memiliki tato di tubuhnya.
6. Markas Duval dan Rumah Panggung
Duval merupakan boss Flying Riders Fish yang pernah menculik Hachi. Ada hal yang menarik disini, seperti yang terlihat yaitu markas Duval seperti Rumah Panggung yang terletak di Nias Selatan.
7. Rumah Nekomamushi dan Rumah Minang
Nekomamushi merupakan mantan anggota bajaknlaut Shirohige dan Roger. Dia menjadi pengikut setia Kozuki dari Negeri Wano. Untuk saat ini ia hidup dannmenjasi pemimpin Suku Mink di pulau Zou. Di pulau Zou ada hal yang menarik selain dari oulau Zounya sendiri, yang menarik adalah rumah Neomamushi. Bisa dikatakan rumah Nekomamushi ini yang mirip sekali dengan desain rumah Gadang Minagkabau.
Artikel Lainnya:
• Cocoklogi Jika One Piece itu Indonesia
• Cagar Alam Indonesia yang Mirip di One Piece
• Istilah Indonesia Yang Ada Di One Piece
• Flora Dan Fauna Asli Indonesia Yang Ada Di One Piece
• Artis Indonesia Yang Mirip Karakter One Piece
• Persamaan Joy Boy dengan Joyoboyo
• Cocoklogi Buah Iblis dan Ilmu Kanuragan di Nusantara
.
.
.
Nah, itulah pembahasan mengenai kebudayaan nusantara yang ada di One Piece. Bila ada yang ingin menambahi bisa komentar di bawah ini.
Get notifications from this blog