√ 7 Fakta Mare Bello Fiore, Floor Guardians Pengecut di Nazarick - Scenewar.com
”Ingat menang atau kalah ditentukan oleh kelengahan sesaat” ~ Kizaru (Chapter 568)

Diberdayakan oleh Blogger.

7 Fakta Mare Bello Fiore, Floor Guardians Pengecut di Nazarick

Overlord merupakan anime adaptasi dari series novel berjudul sama karya Kugane Maruyama. Anime tersebut menceritakan Momonga ketika terjebak dalam sebuah game bernama Yggdrasil. Di mana dirinya merupakan satu-satunya Guild dari Ainz Oal Gown satu-satunya, sehingga dirinya menjadi penguasa tertinggi di Nazarick.

Mare Bello Fiore

Ada banyak karakter menarik di dalam anime Overlord untuk dibahas, salah satunya yaitu Mare Bello Fiore sebagai Floor Guardians yang memiliki sikap pengecut. Selain itu masih ada banyak lain mengenai Mare Bello Fiore. Hal tersebut seperti pembahasan berikut ini.

Fakta Mare Bello Fiore


Mare Bello Fiore merupakan karakter di anime Overlord sebagai salah satu dari Floor Guardians. Di mana dirinya bersama kakaknya menjaga lantai 6 di Nazarick. Ada fakta menarik mengenai karakter tersebut, berikut penjelasannya.

1. Dari Ras Elf


Mare Bello Fiore berasal dari ras Elf tipe humanoid di Yggdrasil yang bisa digunakan sebagai Avatar di game tersebut. Ras ini dipercaya sebagai penghuni hutan yang anggun. Di mana ras ini terbiasa dengan alam dan lebih suka membuat rumahnya di hutan.

Ras Elf di Nazarick

Ras Elf juga dapat ditemukan di Dunia Baru, seperti Negara Elf. Selain itu ras ini memiliki umur rata-rata sekitar seribu tahunan. Tidak seperti ras lainnya, ras ini bisa menua.

2. Anggota Floor Guardians


Floor Guardians merupakan kelompok NPC yang memiliki tugas sebagai penjaga lantai dan memiliki otoritas tinggi dari NPC lainnya di Great Tomb of Nazarick. Sebagai Floor Guardians di lantai 6 Mare Bello Fiore tidak sendirian, di mana dirinya bersama Aura Bella Fiore. Peran Penjaga Lantai sendiri mirip dengan Boa di penjara bawah tanah.

anggota Floor Guardians

Sebagai NPC Floor Guardians yang memiliki otoritas tertinggi antara NPC lainnya, dirinya memiliki level 100 yang terbilang kuat. Sebagai penjag lantai, Mare Bello Fiore memiliki otoritas atas sistem pertahanan di lntin4 bersama kakaknya. Selain itu dirinya juga memiliki tugas tambahan yaitu untuk mengumpulkan sumber daya dan monster untuk memperkuat Nazarick.

3. Saudara Aura Bella Fiora


Sebagai NPC, Mare Bello Fiore diciptakan untuk menjadi saudara dari Aura Bella Fiore. Penciptanya sendiri menginginkan Mare dau Aura memiliki hubungan sebagai saudara. Hal ini menjadikan Mare cukup tunduk terhadap Aura sebagai kakaknya, sehingga tidak jarang Mare meminta saran terlebih dahulu pada Aura.

Aura Bella Fiore dan Mare Bello Fiore

Selain itu Mare juga berkeyakinan bahwa sebagai adik laki-laki perlu mematuhi kakak perempuannya. Hal ini menjadikan Mare Bello Fiore untuk mendengarkan atau memperhatikan kata-kata dari Aura Bella Fiore. Sehingga ketika Aura dan Mare melakukan misi bersama, sebelum melakukan aksi Mare Bello Fiore selalu mempertimbangkan dengan kakaknya.

4. Diciptakan Bukubukuchagama


Bukubukuchagama merupakan salah satu dari tiga anggota guild wanita Ainz Ooal Gown dan sebagai salah satu Empat Puluh Satu Makhluk Tertinggi di Great Tomb of Nazarick. Dirinya merupakan kakak dari Guild Ainz Ooal Gown bernama Peroroncino. Bukubukuchagama juga sebagai pencipta dari NPC Aura Bella Fiore dan Mare Bello Fiore.

Supreme Being Overlord

Penampilan dari Bukubukuchagama sendiri masih belum diketahui berasal dari mana. Peroroncino sebagai adiknya sendiri menggambarkan sebagai Daging Pink aneh. Dibanding dengan Guild lainnya, Bukukubuchagama memang memiliki tampilan cukup aneh.

5. Sering Dikira Perempuan


Mare Bello Fiore ketika awal kemunculannya tidak sedikit penggemar anime Overlord mengira bahwa dirinya merupakan karakter perempuan. Di mana dirinya memiliki sikap feminim seperti layaknya perempuan. Hal tersebut mirip sekali dengan Hinata di serial Naruto ketika masih kecil.

Mare Bello Fiore

Banyak orang di luar Nazarick selain Hilma juga beranggapan bahwa Mare Bello Fiore adalah seorang gadis. Alasannya sendiri karena Mare Bello Fiore berpenampilan dengan pakaian seperti perempuan. Meski begitu Mare Bello Fiore faktanya adalah NPC berjenis kelamin laki-laki.

6. Memiliki Kepribadian Pengecut


Mare Bello Fiore memiliki kepribadian pemalu dan pengecut yang cukup bertolak dengan kakaknya yaitu Aura Bella Fiore. Dia sering terlihat gagal ketika berbicara dan pandangannya tunduk ketika percakapan. Akan tetapi hal ini tidak mempengaruhi kesetiaannya terhadap Ainz dan kemampuannya ketika menjalankan tugas.

Marre Bello Fiore

Meski Mare Bello Fiore memiliki penampilan pemalu dan pendiam, dirinya mampu mengancam wilayah 41 Supreme Being. Dengan sikap tersebut juga dirinya mampu mengetahui perasaan kakaknya meski tanpa sepatah kata. Selain itu ketika dirinya mendapat kesempatan dalam percakapan, Mare Bello Fiore akan mengubah topik diskusi sebelum berlangsung lebih lama.

7. Mendapat Cincin Dari Ainz Ooel Gown


Mare Bello Fiore adalah NPC pertama yang mendapatkan Cincin Ainz Ooal Gown. Momonga atau Ainz awalnya terkesan dengan tugas Mare ketika menyembunyikan keberadaan Great Tomb of Nazarick. Sehingga Ainz yang mengetahui hal tersebut menghampirinya dan memberi cincin tersebut.

Mare Bello Fiore Overlord

Cincin Ainz Ooal Gown yang diberikan Ainz memiliki fungsi untuk teleportasi. Sehingga dirinya mampu berpindah tempat secara cepat seperti yang dilakukan oleh Ainz. Untuk cincin Ainz Ooal Gown sendiri dipakai pada tangan kiri Mare Bello Fiore.

Get notifications from this blog