√ 7 Fakta Tentang Kidomaru, Anak Buah Orochimaru Terjenius di Sound Four - Scenewar.com
”Ingat menang atau kalah ditentukan oleh kelengahan sesaat” ~ Kizaru (Chapter 568)

Diberdayakan oleh Blogger.

7 Fakta Tentang Kidomaru, Anak Buah Orochimaru Terjenius di Sound Four

Kidomaru merupakan salah satu anak buah Orochimaru yang muncul saat arc Penyelamatan Sasuke. Kidomaru sendiri tergabung dalam tim Sound Four dari Otogakure dengan misi membawa pergi Sasuke dari Konohagakure. Kidomaru pertama kali muncul pada manga chapter 115 dan anime episode 68 di Naruto Season.

Kidomaru

Pada saat Naruto Shipudden, Kidomaru dimunculkan kembali dengan kemampuan Edo Tensei yang dilakukan oleh Kabuto. Hampir seperti anggota Sound Four lainnya, kekuatan Kidomaru jauh lebih berkali-kali lipat dibandingkan saat di Naruto Seaso. Untuk mengetahui lebih lengkapnya lagi bisa simak pada fakta Kidomaru di bawah ini.

Fakta Tentang Kidomaru

Kidomaru merupakan anak buah Orochimaru yang terlibat dalam pembunuhan Kazekage ke-4 yaitu Rasa atau ayah Gaara. Bersama Sound Four, Kidomaru juga terlibat dalam pertarungan Orochimaru dengan Hokage ke-3 sebagai pelindung area tempat bertarung agar orang luar tidak bisa masuk. Selain itu masih ada banyak lagi fakta menarik mengenai Kidomaru seperti berikut ini.

1. Shinobi Otogakure

Kidomaru merupakan karakter di Naruto yang menjadi shinobi Otogakure atau Desa Suara Tersembunyi. Otogakure berada di Negeri Teh yang letaknya berbatasan dengan Negeri Api, di mana desa tersebut adalah kumpulan dari beberapa lab-lab milik Orochimaru. Perlu diketahui juga bahwa Otogakure sendiri bahkan masih eksis saat di manga atau anime Boruto: Naruto Next Generation.

2. Anggota Sound Four

Kidomaru menjadi salah satu anggota Sound Four atau Sound Five yang paling jenius, seperti yang dikatakan oleh Kabuto. Sound Four sendiri merupakan kumpulan para mantan tahanan Orochimaru yang tersisa, terdiri dari Sakon-Ukon, Tayuya, Kidomaru, Jirobo, dan Kimimaro sehingga namanya menjadi Sound Five. Kejeniusan Kidomaru dapat dilihat pada strategi-strategi pertarungan yang pernah dilakukannya.

3. Berada di Level Jonin

Ketika Sasuke memutuskan untuk meninggalkan desa, Sound Four memiliki tugas untuk mengantarkan ke tempat persembunyian Orochimaru. Dalam perjalanannya, para Sound Four mengalahkan beberapa Jonin Konoha yang baru menyelesaikan misi. Meski begitu, saat bertarung dengan para Jonin Konoha mengharuskan para Sound Four mengaktifkan Segel Kutukan level 2.

4. Menjadi Lawan Neji

Dalam membawa Sasuke menuju tempat persembunyian Orochimaru, Kidomaru memutuskan untuk melawan para musuhnya. Dalam kesempatan tersebut, Kidomaru menjadi lawan dari Neji yang memiliki kematangan dalam berfikir. Pertarungan antara Kidomaru maupun Neji cukup seru, di mana Neji menjadi pemenangnya meskipun sekarat.

5. Menguasai Taijutsu dan Ninjutsu

Sebagai shinobi dari Otogakure dan Pengawal Elit Pribadi Orochimaru, kemampuan Kidomaru sudah tidak perlu diragukan lagi. Kidomaru diketahui cukup terampil dalam kemampuan Taijutsu maupun Ninjutsu, ditambah kemampuan dari Segel Kutukan Orochiamru. Selain itu dengan kemampuan khasnya yaitu Spider Techniques, Kidomaru mampu mengeluarkan jaring laba-labanya sebagai kekuatannya.

6. Memiliki Segel Kutukan Orochimaru

Sebagai anak buah Orochimaru, Kidomaru juga memiliki segel kutukan dari Orochimaru yang bisa menjadi kekuatannya. Pada model Segel Kutukan membuat kekuatan fisik Kidomaru menjadi meningkat secara drastis, bahkan hal tersebut dapat mengalahkan para Jonin Konoha yang pulang setelah misinya selesai. Dengan kemampuan Segel Kutukan Orochimaru, Kidomaru cukup kuat membuat Neji sempat terpojok dan kuwalahan.

7. Dibangkitkan dengan Teknik Edo Tensei

Kidomaru pada Perang Dunia Shinobi ke-4 bangkit kembali berkat Edo Tensei yang dilakukan oleh Kabuto Yakushi. Pada mode Edo Tensei, kemampuan Kidomaru cukup meningkat pesat bahkan berkali-kali lipat dibandingkan saat di Naruto Season. Dalam mode Edo Tensei, Kidomaru cukup sulit dikalahkan sebelum Naruto mengalahkannya bersamaan dengan para anggota Sound Four lainnya.

Get notifications from this blog