Daftar Lengkap Anggota Tsukasa Empire di Dr. Stone
Tsukasa Empire atau Kekaisaraan Tsuaka merupakan sebuah kelompok di Dr. Stone yang terdiri dari manusia pra-pembatuan yang dibangkitkan oleh Tsukasa Shishio. Kelompok ini berpusat pada Tsukasa sebagai pemimpinya yang sebelum pra-pembatuan cukup terkenal sebagai siswa SMP Terkuat. Dengan karisma dan keterampilannya, Tsukasa mampu dengan mudah memimpin kelompok tersebut dan melindungi para anggotanya.
Sebagai pemimpin Tsukasa Empire, Tsukasa Shisio tidak sendirian karena diikuti beberapa anggota yang membantunya. Di antaranya yaitu Minami yang memiliki tugas dalam pengumpulan informasi, Hyoga sebagai anggota dalam pertempuran, Ukyo sebagai penjaga perdamaian, Gen Asagiri sebagai mata-mata, dan sebagainya. Dalam cerita tidak sedikit anggota kelompok ini yang malah menghianatinya.
Anggota Tsukasa Empire
Dalam anime Dr. Stone, diketahui bahwa Tsukasa Empire merupakan musuh utama dari Kerajaan Sains yang didirikan oleh Senku Ishigami. Kelompok tersebut telah menjadi musuh utama dalam cerita sejak Dr. Stone series 1 dan 2. Untuk lebih jelasnya, berikut beberapa anggota dalam kelompok Tsukasa Empire.1. Tsukasa Shishio
Tsukasa Shisio sebelum bergabung dengan Kerajaan Sains, dirinya merupakan antagonis utama dalam Dr. Stone. Sebagai antagonis, Tsukasa memimpin Tsukasa Empire dengan misi untuk mengurangi populasi manusia dan memiliki utopia yaitu dunia baru tanpa teknologi modern yang diisi oleh para kaum muda berhati murni. Pada cerita awal Dr. Stone, Tsukasa menjadi salah satu hambatan besar Kerajaan Sains dalam pemulihan umat manusia secara keseluruhan.2. Gen Asagiri
Gen Asagiri merupakan anggota Tsukasa Empire yang memiliki tugas sebagai mata-mata dan membelok pada Kerajaan Sains. Gen merupakan salah satu Lima Komandan Bijaksana di Tsukasa Empire yang memiliki spesialisasi sendiri. Saat menghadapi musuh, Gen memiliki andil dalam merancang taktis dalam melawan musuh-musuhnya.3. Hyoga Akatsuki
Hyoga Akatsuki merupakan salah satu Lima Komandan Bijaksana di Tsukasa Empire selain Gen Asagiri. Hyoga memiliki kemampuan khusus yaitu keterampilannya dalam menggunakan tombaknya. Meski termasuk anggota elit Tsukasa Empire, Hyoga sempat dikhianati oleh pemimpinnya yaitu Tsukasa Shisio dan akhirnya bergabung dengan Kerajaan Sains.4. Homura Momiji
Homura Momiji merupakan salah satu antagonis yang tergabung ke dalam Tsukasa Empire. Sebelum pra-pembatuan Homura dikenal sebagai pesenam kompetitif, dan pada saat pra-pembatuan tekniknya dapat ia gunakan dalam mengelabuhi musuh-musuhnya. Sebagai anggota Tsukasa Empire, Homura Momiji berperan sebagai tangan kanan Hyoga Akatsuki sebelum bergabung dengan Kerajaan Sains.5. Unyo Saionji
Ukyo Saionji merupakan anggota Tsukasa Empire yang menjadi salah satu dari Lima Komandan Bijaksana. Di Tsukasa Empire, Ukyo memiliki peran sebagai pengumpulan dan keamanan intel. Meski begitu, pada akhirnya Unyo Saionji bergabung dengan Kerajaan Sains seperti anggota Tsukasa Empire lainnya.6. Nikki Hanada
Nikki Hanada merupakan orang di pra-pembatuan yang dibangkitkan kembali oleh Tsukasa Shisio dan tergabung ke dalam Tsukasa Empire. Namun Nikki diketahui membelot dari Tsukasa Empire dan bergabung dengan Kerajaan Sains, di mana sebelum pra-pembatuan merupakan penggemar berat dari Lillian Weinberg. Ketika bergabung dengan Kerajaan Sains, Nikki Hanada memiliki peran sebagai pendisiplin yang beberapa kali diperlihatkan menjaga orang seperti Magma dan Yo Uei untuk tidak melakukan hal-hal kekerasan.7. Yo Uei
Yo Uei merupakan anggota dari Tsukasa Empire, di mana sebelum pra-pembatuan dirinya seorang polisi. Yo Uei cukup cerdik, karena dirinya pernah memalsukan kematiannya setelah Chrome melarikan diri untuk kesalahan. Setelah Perang Batu antara Tsukasa Empire dengan Kerajaan Sains selesai, Yo Uei bergabung dengan Kerajaan Sains dan bekerja sama dengan Yuzuriha untuk membangun patung-patung yang telah dihancurkan oleh Tsukasa Shishio.8.Minami Hokutozai
Minami Hokutozai merupakan anggota Tsukasa Empire, di mana sebelum pra-pembatuan dulunya dirinya merupakan seorang reporter. Saat tergabung dengan Tsukasa Empire, Minami memiliki tugas untuk menemukan orang-orang kuat agar bisa meningkatkan kekuatan Tsukasa Empire. Setelah Perang Batu selesai, Minami kemudian bergabung dengan Kerajaan Sains.9. Gozan
Gozan merupakan anggota Tsukasa Empire dengan penampilan sebagai pria besar dan berotot. Gozan memiliki ciri khas aksesoris-aksesoris seperti kalung, anting-anting yang terbuat dari tulang. Dirinya diketahui cukup vokal dan agresif di antara anggota Tsukasa Empire lainnya, di mana dirinya pernah menyerang Kinro maupun Hyoga saat kebangkitan mereka dari pembatuan.10. Yuki
Yuki merupakan salah satu karakter kuat di Tsukasa Empire tipe petarung selain Tsukasa Shishio. Yuki memiliki tanda membatunya berupa garis tidak beraturan memanjang dari sisi kanan depan garis rambut yang turun melintasi mata kanan lalu memanjang pada sisi kanan. Memiliki rambut berwarna cokelat tua yang mirip dengan Taiju, akan tetapi lebih panjang.11. Ren
Dalam manganya, Ren tidak pernah digambar meski dirinya hadir di anime Dr. Stone. Ren cukup berbeda dengan yang lainnya, karena dirinya tidak memiliki tanda membatu di wajah seperti yang dialami karakter lainnya. Dalam penampilannya, wajahnya runcing seperti peri, rambutnya berwarna abu-abu tua, dan memiliki mata biru.12. Akashi
Pada manganya, Akashi secara konsisten digambarkan memiliki tubuh yang lebih lebar. Akashi memiliki mata biru dengan tanda membantu memanjang secara diagonal dari kanan ke kiri di wajahnya. Dia memiliki rambut berwarna cokelat pucat yang diikat menjadi dua ikat seperti sepasang tanduk.13. Kyoichiro
Kyoichiro merupakan manusia modern yang dihilangkan fosilnya di tahun 5739 oleh Tsukasa Empire. Kyoichiro memiliki tanda membatu yang melintang secara horizontal di wajahnya yang menyerupai bingkai kacamata. Rambutnya berwarna pirang abu dan diikat seperti ekor kuda kecil.14. Morito
Morito merupakan manusia modern yang dihilangkan fosilnya di tahun 5739 oleh Tsukasa Empire. Morito memiliki tanda membatu di wajahnya dari kulit kepalanya turun ke matanya sampai sekitar dagu dan melintasi mata lainnya dan kembali ke kulit kepalanya. Morito biasanya menggunakan aksesoris berupa kalung taring binatang dan pengikat rambut orange kecokelatan menjadi satu bundel dengan pita halus.Get notifications from this blog